Archive for December 2018
4 Audit Sistem Informasi Kebocoran Data Pengguna Facebook
By : abdul aziz
Kebocoran Data Pengguna Facebook
Baru baru ini diduga
facebook kecolongan bocornya data 50 juta akun penggunanya. Hal ini sangat
meresahkan masyarakat karena saat miliaran orang aktif dalam menggunaka
facebook. Foto, alamat, handphone email dan data-data pribadi lainnya tercantum
pada situs facebook. Oleh sebab itu diperlukan Audit Sistem
Informasi yang baik guna
mendukung pengamanan aset dan data yang terjamin. Diperlukan langkah pencegahan
sebelum kesalahan atau masalah terjadi dengan menerapkan pengendalian sistem di
awal. Contoh dengan mengendalikan kebijakan, metode atau prosedur didalam
sistem agar sistem berjalan sesuai yang diharapkan.
Dalam kasus ini langkah – langkah
yang dapat dilakukan oleh facebook adalah facebook harus mengaudit developer
yang mencurigakan dan juga memberikan informasi tentang penyalahgunaan data
yang dapat terjadi pada situs facebook dengan memberikan peringatan diawal mula
pendaftaran dan notifikasi tiap minggunya agar pengguna lebih hati-hati dalam
membuka data pribadinya.
Sumber : https://nasional.kompas.com/read/2018/04/09/20281821/komisi-i-kebocoran-data-pengguna-facebook-ancam-privasi-individu-dan-lembaga
3 Audit Sistem Informasi Sistem Antrian di Sudin Kependudukan Dan Catatan Sipil Jakarta Timur
By : abdul aziz
Indonesia memiliki jumlah
penduduk yang sangat banyak yaitu mencapai 264 juta jiwa pada tahun (2017).
Khususnya di wilayah DKI Jakarta sekitar 9,608 juta jiwa pada (2010). Masalah
antrian diindonesia selalu menjadi hal yang sangat populer. Belum lama ini
kantor Kependudukan dan Catatan Sipil Jakarta Timur dibanjiri warga karena
pembatasan sistem antrian yang di terapkan tidak efisien.
“Mohon di perbaiki sistem kerja Sudin Kependudukan Dan Catatan Sipil Jakarta Timur, sistem antrian yang dijatah cuma 300 perhari dan harus didaftar mulai subuh, bagaimana dengan orang yang rumahnya jauh? Mohon dinas terkait untuk menindaklanjuti. Terima kasih.
Mohon ditindaklanjuti, terima kasih”
Demikian laporan dari seorang warga disitu lapor.go.id perihal sistem antrian di Sudin Kependudukan dan Catatan Sipil Jakarta Timur. Padahal sekarang adalah era serba mudah karena teknologi terus berkembang dan semakin maju. Dimana antrian panjang harusnya sudah teratasi dengan bantuan teknologi. Misalnya pendaftaran nomor antrian bisa dilakukan secara online sehingga warga tidak perlu jauh-jauh dan datang sangat pagi hanya untuk mendapatkan nomor antrian, dan ketika jatah antriannya sudah penuh warga yang telat harus pulang tanpa hasil.
Berikut sistem antrian online yang harus diterapkan pada aktifitas
1.
Daftar dan mengambil nomor antrian
2.
Melihat informasi detail antrian (nomor, jam,
hari, dan tempat)
3.
Pemanggilan otomatis nomor saat di kantor
pelayanan
Sumber : https://www.lapor.go.id/pengaduan/1406198/administrasi-kependudukan/pembatasan-sistem-antrian-di-sudin-kependudukan-dan-catatan-sipil-jakarta-timur.html
Sumber : https://www.lapor.go.id/pengaduan/1406198/administrasi-kependudukan/pembatasan-sistem-antrian-di-sudin-kependudukan-dan-catatan-sipil-jakarta-timur.html